Memilih Kursi Tamu Dan Sofa


Sofa dan kursi tamu merupakan produk bagi keperluan ruang tamu di rumah kita. Meskipun bagi sebagian negara seperti Jepang jarang menggunakan produk sofa dan kursi tamu, namun mayoritas penduduk dunia memakai sofa dan kursi tamu sebagai tempat duduk di ruangan tamu atau ruang keluarga. Sofa dan kursi tamu dapat mempengaruhi keseluruhan tema dan desain dekorasi sebuah ruangan
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam memilih sofa dan kursi tamu
  • Pilih gaya sofa dan kursi tamu yang kita inginkan. Beberapa model yang ditawarkan saat ini antara lain: model klasik seperti French Style Furniture yang penuh dengan ukiran dan lekukan yang streamline atau model Victorian Style Furniture yang elegan dan glamour atau juga Colonial Style Furniture yang mewah dan anggun. Atau model Modern Minimalis yang lebih simple dan mudah dalam perawatannya.
  • Perhatikan ukuran ruangan di dalam rumah. Jangan sampai memilih sofa dan kursi tamu dengan ukuran yang terlalu besar sehingga memenuhi ruang tamu yang kecil. Atau memilih sofa dan kursi tamu yang terlalu kecil di dalam ruangan yang besar, sehingga menimbulkan efek hampa atau kosong.
  • Pilih dengan cermat kualitas dari produk yang dipilih. Perhatikan sambungan kayunya apakah ada retakan atau penyambungan komponen yang kurang sempurna dari proses produksi awal. Perhatikan juga kualitas finishing warna dari produk Sofa dan Kursi Tamu yang hendak dipilih. Permukaan finishing yang mengelupas walaupun itu hanya sedikit, menandakan kualitas bahan finishing dan pengerjaan yang kurang bagus secara keseluruhan. Lihat juga kualitas dari jok atau bantalan dudukan jika memang ada. Pilihlah yang empuk kenyal serta tidak kempes saat setelah kita duduk.
  • Perhatikan tinggi dari punggung alas duduk ini, agar tidak menjadi penghalang dari keserasian pandang Anda pada saat Anda berniat untuk menikmati dekorasi lainnya di ruangan tersebut, seperti patung, lukisan atau lampu 
  • Sesuaikan dengan pilihan style dekorasi keseluruhan dan tempat dimana akan meletakkan tempat duduk ini. Jika diletakkan di ruangan yang formal, pilih couch yang tidak terlalu empuk, sebab malah akan menghilangkan kesan formal tersebut. Selain itu orang yang duduk akan kesulitan untuk bangun kembali karena tenggelam dalam keempukan material couch. Furniture semacam itu jauh lebih sesuai jika diletakan untuk ruangan keluarga, ditambah dengan bantal-bantal empuk, maka ruangan akan menjadi sangat nyaman untuk beristirahat dan bercengkrama dengan keluarga.
  • Perhatikan sifat ergonomisnya. Saat duduk, telapak kaki harus dapat menjejak lantai, tidak menggantung. Demikian pula dengan kedalaman couch dimana harus mampu untuk mendukung seluruh badan saat duduk. Bila terdapat arm rest atau tempat meletakkan lengan, sebaiknya pilih yang memiliki posisi tinggi yang nyaman. Perhatikan pula sifat ergonomis dari bagian punggung couch, usahakan agar jangan terlalu miring tapi  jangan terlalu tegak juga.
  • Perhatikan pula kain pembungkus sofa. Setiap bahan memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Misalnya, bahan dari kulit asli sangat awet meski telah puluhan tahun jika dirawat dengan benar, namun perawatannya sendiri sedikit rumit dan harus sangat telaten. Sementara kain pembungkus yang terbuat dari katun lebih banyak tersedia dalam aneka ragam corak dan warna yang cantik, namun biasanya cepat robek. 

Comments

Popular posts from this blog

Membuat Jalan Setapak

Jenis-jenis Benang Rajut dan Kegunaanya

Permainan Dam Daman