TIPS MENJAGA KESEHATAN MATA
Mata adalah salah satu dari indera tubuh manusia yang sangat kompleks dan berfungsi untuk penglihatan. Meskipun fungsinya bagi kehidupan manusia sangat penting, namun seringkali kurang terperhatikan, sehingga banyak penyakit yang menyerang mata tidak diobati dengan baik dan menyebabkan gangguan penglihatan sampai kebutaan.
Penting bagi kita semua untuk menjaga kesehatan mata agar tidak sampai mengalami gangguan penglihatan atau sakit, berikut tips-tips untuk menjaga mata agar selalu tetap sehat.
- Periksa Mata Setiap 12 Bulan. Sebaiknya setiap kali mengalami gangguan di mata, segeralah berkonsultasi dengan dokter langganan. Disarankan juga untuk memeriksakan mata setiap tahun ke dokter, bersamaan dengan pemeriksaan kesehatan rutin secara umum. Sehingga, dokter dapat mengobati lebih awal dan mencegah penyakit yang lebih parah untuk gangguan-gangguan yang terjadi pada mata yang dapat mengganggu aktivitas sampai menyebabkan kebutaan. Pemeriksaan mata rutin dapat dilakukan lebih sering pada mereka yang memiliki riwayat keluarga dengan penyakit-penyakit mata seperti tekanan bola mata tinggi (glukoma) atau katarak di usia muda.
- Makan banyak buah dan sayur. Karetenoid banyak ditemukan pada syuran berwarna kuning-jingga seperti wortel, sayuran berwarna hijau seperti brokoli dan buah-buahan berwarnah merah dan kuning-jingga seperti tomat, arbei, semangka dan mangga. Jadi dengan mengonsumsi sayuran dan buah-buahan secara teratur dapat memenuhi kebutuhan lutein, zeaxanthin dan astaxanthin setiap harinya. Lutein dipercaya dapat melindungi mata dari kerusakan oksidatif oleh sinar radiasi ultra violet (UV), zeaxanthin diketahui dapat memberikan manfaat untuk kesehatan mata, astaxanthin dapat memberikan efek perlindungan mata dari snar UV. Atau dengan kata lain ketiganya dapat disebut sebagai protektor lensa mata terhadap serangan radikal bebas.
- Kacamata Anti UV. Pakai kacamata untuk melindungi mata dari terpaan sinar matahari. Pilih lensa kacamata yang berpolar, bukan hanya yang gelap. Pastikan yang dapat memantulkan paling tidak 98% radiasi UV.
- Nutrisi untuk Mata. Studi baru-baru ni menunjukkan bahwa vitamin dan kelompok antioksidan dapat mencegah atau paling tidak memperlambat degenerasi makular dan pertumbuhan katarak.
- Penggunaan Cahaya yang Cukup. Cahaya minim dapat menyebabkan kelelahan mata, tapi cahaya yang terlalu terang juga tidak baik. Arah cahaya terbaik, jika bekerja menggunakan komputer adalah dari lampu meja bercahaya lembut dari arah samping. Kurangi tingkat terang (brightness) komputer. Warnanya memang jadi tak terlalu tajam, tapi mata akan jadi lebih nyaman.
- Istirahatkan Mata Anda. Jangan terlalu lama menatap layar komputer. Alihkan pandangan dari layar komputer selama 2-3 menit agar mata tidak tegang. Fokus pada obyek yang jauh. Relakskan mata dengan melihat tempat-tempat yang lapang dan didominasi warna hijau untuk memberikan kesegaran. Lakukan yoga mata setiap jam apabila harus menatap layar komputer selama berjam-jam dengan cara mengedipkan mata 50 kali dengan sangat cepat untuk melatih dan merelakskan otot-otot mata. Menutup mata dan menghitung sampai 5 sebelum membukanya kembali.
- Jika Anda pengguna lensa kontak, carilah lensa kontak dengan kualitas baik, rawatlah dengan baik dan pakailah sesuai jadwal yang disarankan. Penting untuk mencari lensa kontak dengan kualitas baik, karena tidak semua lensa kontak sama. Ada yang aman untuk mata dan ada juga yang beresiko merusak mata. Rawatlah lensa kontak dengan baik, jangan mengabaikan kebersihannya. Setiap kali akan memakai atau melepaskan lensa kontak, bilaslah. Ganti cairannya ketika menaruh ditempatnya waktu hendak tidur di malam hari. Hindari memakai lensa kontak lebih dari 19 jam. Perhatikan masa kadaluarsa/expired lensa kontak Anda, Segera ganti dengan yang baru jika lensa kontak sudah kadaluarsa. Jangan sampai alasan penghematan menimbulkan resiko kesehatan pada mata Anda, sebab meskipun kualitas lensanya tidak berkurang, tumpukan protein akan mengaburkan penglihatan Anda dan semakin lama Anda memakai lensa konta Anda, semakin tinggi resiko mata Anda terkena infeksi.
- Gunakan Filter Monitor. Berbicaralah pada vendor perlengkapan komputer Anda untuk mendapatkan filter yang baik dan mampu mengurangi pengaruh radiasi, bukan hanya sekedar meredupkan cahaya monitor.
- Letakkan kertas kerja agar mudah dibaca saat didepan komputer. Letakkan kertas kerja dalam jarak yang seimbang dengan monitor, agar Anda tidak perlu bolak-balik memfokuskan pandangan untuk membaca kertas kerja, setelah membaca di layar monitor.
- Gunakan tetes mata yang mampu mengatasi alergi seperti mata merah atau gatal-gatal selama musim alergi. Gunakan sesekali saja, penggunaan setiap hari akan membuat kondisi mata memburuk, baca label aturan pakai dengan teliti. Untuk pengguna lensa kontak, tidak boleh meneteskan banyak-banyak selama pemakaian lensa kontak dan harus berhati-hati memilih obat tetes mata untuk menghindari kemungkinan bahaya bahan kimianya. Konsultasilah dengan dokter terlebih dahulu.
- Penggunaan mentimun dan teh celup untuk menghindari bengkak saat bangun dan menyembuhkan mata lelah. Dinginkan 2 potong mentimun, masukkan ke dalam lemari pendingin selama beberapa menit, letakkan diatas mata (terpejam), tekan pelan-pelan selama 10 menit sebelum tidur malam untuk menghindari bengkak saat bangun. Letakkan 2 kantung teh celup ddalam lemari es, setelah Anda pulang kerja, letakkan kedua kantung teh celup tersebut diatas mata (terpejam), lalu tekan secara perlahan. Cara ini dapat menyembuhkan mata lelah.
Comments
Post a Comment